Friday 18 March 2016

Oppo adalah vendor smartphone terbesar nomor 8 di dunia. Kesuksesannya mengapalkan tak kurang dari 50 juta smartphone berhasil menggeser Sony dalam daftar pabrikan smatrphone dunia.

Untuk memantapkan posisinya itu, Oppo kali ini kembali meluncurkan smartphone terbaru mereka, seri Oppo R9. Tak hanya satu, tetapi dua smartphone sekaligus, Oppo R9 dan R9 Plus. Perbedaan keduanya terletak pada spesifikasi dan ukuran layar. Masalah desain, mereka tanpa identik, bukan hanya satu sama lain, tetapi juga identik dengan iPhone 6. 
Entah sengaja atau tidak, para desainer Oppo membuat semirip mungkin Oppo R9 ini dengan iPhone 6, mulai dari bentuk sudut, garis antena, tombol home yang sekaligus bergungsi sebagai fingger print, model kamera yang menonjol, layar lengkung dengan sentuhan 2.5 D, dan tentu saja warna, yakni Gold dan Rose Gold. 

 Gambar 1: Oppo R9 sangat mirip iPhone 6. (gsmarena.com)

Untuk R9 Plus tak jauh beda, keduanya seolah-olah iPhone Wanna Be. Oppo R9 Plus hanya layarnya saja yang lebih besar.
Gambar 2: R9 Plus lebih besar, layarnya 6 inchi. (HarianGadget)

Bicara desain mirip iPhone, lalu bagaimana performanya? Urusan performa kita harus menengok spesifikasi  yang ditawarkan. Wlopun desain premium dengan balutan metal dan fitur sensor sidik jari, ternyata Oppo R9 plus bukanlah perangkat flagship, tetapi hanya dibekali jeroan kelas menengah. Mungkin Oppo belajar dari kegagalannya pada perangkat flagship seperti Oppo FIND 7 yang kalah bersaing dengan Oppo seri R. 
Untuk jeroan, Oppo R9 dan R9 Plus berbeda. Untuk Oppo R9, prosesor yang digunakan adalah buatan MediaTek, yakni Helio P10 Octa Core 64 Bit 2.0 Ghz Cortex A53, disandingkan dengan Grafis Mali-T860MP2. Layarnya seluas 5,5 inchi, resolusi FullHD IPS, dengan proteksi Corning Gorilla Glass 4. RAM 3GB dan Internal 64GB.
Yang agak mengejutkan adalah kamera depannya, yang sebesar 16MP, lebih besar dari kamera belakang atau kamera utama, yang hanya 13MP. Beroperasi dengan Android 5.1 Lollipop, dengan skin Color OS versi 3.0. Yang mungkin menjadi kendala dari R9 adalah baterainya yang hanya 2.850 mAh. Untuk  smartphone dengan layar 5.5 inchi FHD, baterainya dirasa terlalu kecil.

Gambar 3: Oppo R9 menggunakan sensor sidik jari yang diklaim cepat, yakni 0,2 detik untuk membuka. (detik.com)

Untuk R9 Plus spesifikasinya sedikit memuaskan, walaupun bukan yang tertinggi. Prosesor Qualcomm Snapdragom 652 Octa Core 64 bit, dan GPU Adreno 510, Lebih tinggi dari Oppo R7 Plus, walaupun bukan yang tertinggi di pasaran. Layarnya bongsor, seluas 64 inchi, RAM 4GB, dan memori internal 64GB dan 128 GB, yang support micro SD, sperti saudara kembarnya.

Di sektor kamera juga naik, kamera depan 16 MP, dan kamera belakang menjadi 16MP. Karena layarnya yang besar dan kualiatasnya FHD, tentu saja batrenya juga diperbesar, yakni 4.100 mAh, dengan bantuan pengisian cepat Quick Charging.
Gambar 4: Oppo R9 sama-sama Support SD card. (gsmarena)

Persamaan di antara keduanya adalah R9 support 4G LTE, micro SD, dan pengisian batre cepat. Mengeak ketersedian, smartphone ini hanya akan dijul di China dan negara-negara Asia lainnya, sementara Eropa dan Amerika tak kebagian, mungkin karena faktor desain yang amat mirip dengan iPhone. 


0 comments:

Post a Comment